Fear is the mind killer. Ketakutan membuat kita menjadi bego. Kebego-an membuat kita rugi.
Kapan terakhir kalian merasa takut? Takut bukan berarti takut yang kita kira, cukup deg-degan karena naik panggung aja itu udah takut namanya.
Misal kita interview besok, terus kita selama interview kita takut deg-degan, persiapan interview kita bisa buyar. Ketakutan itu merugikan.
Tapi rasa takut ini adalah reaksi alami tubuh kita. Atas sesuatu pengalaman tidak mengenakan atau sesuatu yang tidak diketahui aka tidak pernah dilakukan. Bisa juga ke sesuatu yang worst casenya itu bisa merugikan kita. Kegagalan. Puncak dari rasa takut adalah aksi yang worst casenya bisa menyebabkan kematian: Contoh sky diving gagal buka parasut. Kita jadi takut sky diving.
Ironinya cara paling ampuh untuk menghilangkan rasa takut adalah dengan mencobanya. Mencoba terus menerus sehingga ketidaktahuan kita menjadi terang, dan rasa takut pada domain tersebut menjadi berkurang hingga menghilang.
Kalau aku pikir, doa paling banyakku adalah: Semoga nanti enggak takut. Karena aku tidak mau segala persiapan dan kerja kerasku tersia-siakan dengan konyol karena ketakutan pada saat hari h.
Cara untuk menghadapi rasa takut memang dengan memberanikan diri melawannya. Bisa kita akali dengan bantuan alat atau sesuatu yang bisa mereduksi sementara rasa takut ini. Misal: Takut film hantu tapi penasaran? Tutup matamu sebagian ketika ada tanda-tanda adegan mengejutkan datang. Tentu ini temporary. Lakukan ini terus menerus dan akhirnya ketakutan akan film hantu akan berkurang, harusnya.
Ketakutan itu ibarat level di setiap domain. Ketika kalian tidak melawan rasa takut kalian, ketakutan kalian akan selalu di level terendah, dan akhirnya sering merugikan kita karena kita takut pada aksi atau sesuatu yang terkadang kalau tidak dilakukan, bikin tidak enak.
Tapi yang unik adalah, keberhasilan melewati ketakutan di satu domain, bisa juga mengurangi ketakutan di domain yang lain. Alias level ketakutan di domain lain juga meningkat, dengan kita melakukan 1 aksi melawan ketakutan. Melawan ketakutan ini berpengaruh ke cross domain. Fakta yang baik.
Takut membuat kita tidak bisa mengimplementasi kompetensi kita diwaktu yang tepat. Ketika kalian merasa tertahan karena rasa takut, sangat aku anjurkan kalau kalian memberanikan diri. Karena terlalu banyak kesempatan di dunia ini yang terlewatkan karena kita takut.