Financial Independent and Retirement Early. Bisa dibilang gerakan lah, gerakan dari orang-orang yang mau pensiun muda. Siapa yang enggak mau pensiun muda dengan “benar”? Aku yakin semua mau, tapi siapa yang BISA pensiun muda dengan “benar”? FIRE menjelaskan cara-caranya.
Ada beberapa cara yang dikasi tau oleh komunitas. Menghemat pengeluaran, pindah tinggal ketempat, pingin pensiun dengan luxury? kerja setengah mati selama beberapa tahun terus pensiun. Dan masih banyak lagi
Umur pensiun juga bebas aja. Earlynya itu tergantung kita aja yang menentukan, umur 25-40 yang paling sering ditemui story yang beredar di Internet.
Dari sekian banyak cara untuk FIRE, ada satu yang selalu sama, investasi. 4% rule, Investasi ke pasar saham atau instrument lainnya, dan ambil biaya hidup dari sana.
Investasi di indonesia menurutku tahun ini sudah semakin banyak orang yang melek kalau aku pantau di sosial media. Which is nice, karena itu merupakan cara nomor satu untuk FIRE.
Tapi ada gak sih orang yang gak bisa FIRE? Kalau menurutku bukan gak bisa tapi susah. Orang yang sudah bekeluarga. Kalau tidak ada kesepakatan antara suami dan istri tentu saja FIRE susah dilakukan.
Menurutku gerakan ini cukup membawa perubahan mindset dikita. Kita melihat orang tua kita dan orang-orang dulu yang hidup untuk kerja dan kita mencontoh dari sana. Padahal untuk hidup kita tidak harus memerlukan itu, kebutuhan kita tidak segitunya. Cukup cukup saja.
Track your expenses, track your income. Choose your target retirement, and make strategy from there.