Passion economy, atau ada yang juga menyebutnya creator economy. Economy yang digerakan oleh passion dan creation. Beda sama gigs, dimana demand itu ada dulu baru diambil sama orang. Kalau ini demand diciptakan, karena menciptakan atau melakukan sesuatu yang ternyata disukai oleh society. Kurang lebih kayak gitu. Jadi driver gojek contohnya nge-gigs.
Tentu jenis bisnis seperti ini udah ada semenjak lama, tapi baru booming kali ini karena platform dan infrastruktur semakin memadai untuk melakukan ini secara scale. Semua orang bisa memberikan impact ke banyak orang, semua orang bisa melakukan sesuatu dan ada orang dibelahan bumi seberang yang menyukai hal itu, dan rela bayar itu. Internet, media utama paling penting.
Selain itu kerjaan 9-5 yang sudah mulai dianggap tidak harus oleh orang jaman sekarang. Karena mencari uang yang “banyak” dan “safe” sudah tidak harus seperti itu.
Platform. Banyak sih platform untuk ini. Biasanya para creator ini ke sosial media, untuk memberikan sesuatu yang gratis untuk mencari fame. Baru fame ini dimonetisasi, audiencenya dibawa ke platform yang hanya bisa diakses untuk orang yang subscribe atau bayar.
Contoh, dari instagram ke onlyfans. Dari youtube, twitch ke patreon.
Cukup keren menurutku, karena kita bisa dibayar hanya karena melakukan apa yang kita sukai. Tapi tentu tidak segampang itu. Passion udah ada, platform udah ada tinggal dibikin sedimikan rupa agar ada audience yang mau bayar.