Free Write 5 Minutes: Unguided

· 2 minute read

Dulu aku sering kesel karena, di beberapa kesempatan enggak dapat informasi atau privillage untuk dapat informasi, atas sesuatu yang akan dilakukan. Sering merasa tidak adil gitu karena banyak hal yang aku lakukan itu tanpa guidance, yang membuatnya jadi susah. Karena memang tidak ada kerabat yang punya informasi, atau karena memang gak ketemu aja di internet atau dimanapun. Tapi beberapa bulan lalu aku baca buku atau artikel gitu di internet, yang intinya (Entah interpretasi ku bener atau enggak) “Leader born to be unguided”.

Pernah gak kalian mikir, para bilioner, Elon Musk lah contohnya. Sebelum dia jadi bilioner, apakah dia pernah menjadi bilioner sebelumnya? Aneh memang pertanyaannya tapi intinya gini. Sebelum dia benar-benar menjadi seseorang, apakah dia harus punya pengalaman untuk jadi seseorang dulu untuk mulai mencoba? Apakah waktu dia masih merintis bangun spacex dan tesla tahun 2010an, apakah dia udah pernah jadi bilionare? Tentu saja, enggak. Terus kenapa dia bisa? Karena dia berusaha.

Banyak hal di dunia ini, memang kayak gitu. Kalau kamu mau nyetir, apakah kamu memang harus bener-bener bisa dulu? Enggak dong. Kalo mesti, kapan bisanya. Kayak ayam dan telur nanti. Karena banyak hal di dunia ini yang works seiring dengan menambah jam terbang.

Dengan merubah mindset “unguided” itu menjadi default. Aku merasa banyak hal yang dulunya males atau takut, jadinya merasa “Ya memang harus dilakukan kayak gini”.

comments powered by Disqus